Hasil Arsenal Vs Leicester: The Gunners Menang Dramatis

Aksaratimes.com | 28 September 2024. London – Arsenal menang dramatis 4-2 melawan Leicester City pada pekan ke-6 Liga Inggris di Emirates Stadium, Sabtu (28/9/2024) malam WIB. Dua gol kemenangan dicetak di menit-menit akhir.

The Gunners menggila di babak pertama. Keran gol Klub London Utara itu dibuka Gabriel Martinelli menit ke-20.

Tak puas, Arsenal terus menekan tim tamu. Hasilnya Leandro Trossard mencetak gol kedua tuan rumah menit ke-45+1.

Read More

Keunggulan dua gol Arsenal bertahan hingga turun minum.
Sayangnya performa Arsenal di babak pertama tak terulang di 45 menit kedua.

James Justin membawa Leicester memperkecil kedudukan menit ke-47.

Pemain didikan Luton Town itu mencetak gol kedua menit ke-63. Tapi dewi fortuna berpihak ke tuan rumah.

Arsenal mencetak dua gol tambahan di masa injury time berkat aksi Martinelli menit ke-90+4 dan Kai Havertz 90+9.
(red)
source:INews.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *