Kediri (aksaratimes.com) – Kantor Perwakilan Bank lndonesia (KPw BI) Kediri, menyelenggarakan rangkaian kegiatan seminar Nasional dan Penghargaan BI Kediri Award 2019. Bertempat di Ballroom Tegowangi, Hotel Grand Surya, Senin (16/12/2019).
Sebagai awal kegiatan Seminar Nasional dan BI Kediri Award 2019, dibuka dengan sajian tari.
Hadir dalam acara Seminar Nasional dan BI Kediri Award, Wakil Gubenur Jawa Timur Dr. H. Emil Elestianto Dardak, M. Sc, anggota Badan Supervisi Bank Indonesia Prof. Candra Fajri Ananda, SE, M.Sc, Sekda Kota Kediri Budwi Sunu, Kepala Daerah di wilayah kerja KPw BI Kediri (13 kota/kab), Forkompimda, SKPD, Pondok Pesantren, UMKM Binaan, Akademisi, ISEI, Kadin, Perbankan, Mitra Liaision, Pelaku Usaha, dan tamu undangan sekitar 360.
Dengan tema, “Sinergl dan Inovasi Memacu Geliat Ekonomi Wilayah Selingkar Wilis”. Penyelenggaraan seminar nasional tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan KPw BI Kediri untuk mendorong penumbuhan ekonomi di wilayah eks Karesidenan Kediri dan Madiun, khususnya pembangunan kawasan Selingkar Wilis yang merupakan proyek prioritas di Provinsi Jawa Timur.
Mewakili Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia, A. Johansyah (Kepala Perwakilan Bank lndonesia Provinsi Jawa Timur), hadir sebagai keynote speaker yang mengulas kondlsi perekonomian lndonesia terkini dan tantangan pada tahun 2020.
Proyek Selingkar Wilis, merupakan konsep pembangunan terpadu dengan memaksimalkan potensi budaya dan ekonomi, terutama potensi agrowisata dan kawasan Gunung Wilis. Yang meliputi, Kabupaten Nganjuk. Kabupaten Kediri, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Madiun, dan Kabupaten Ponorogo.
Trase jalan dari proyek yang membentang sepanjang kurang leblh 235.524 km tersebut d harapkan dapat mempermudah mobilitas barang dan Jasa.
Sebagai narasumber utama Emil Elestianto Dardak, yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur sekaligus penggagas Selingkar Wilis dan Prof. Candra Fajri Ananda akademisi dan juga Anggota Badan Supervisi Bank Indonesia, yang dimoderatori Tina Tahsa (Praktisi Komumkasi) ini diharapkan dapat membuka wawasan masyarakat akan strategisnya wilayah Selingkar Wilis.
Selain dari narasumber yang dimaksud, hadir juga beberapa kepala daerah yang dilibatkan dalam sesi diskusi untuk memberikan informasi berbagai langkah kongkrit serta masukan masukan konstruktif terkait pengembangan kawasan Selingkar Wilis.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kediri. Musni Hardi Kasuma Atmaja, menyampaikan beberapa penghargaan kepada mitra kerja terpilih KPw Bl Kediri. Hal tersebut sebagai bentuk apresiasi atas kerjasama yang terjalin dengan sangat baik selama ini.
Adapun bentuk apresiasi dimaksud berupa penyerahan Bl Kediri Award 2019 dengan kategori, Mitra Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Terbaik, Mitra Liaison Terbaik, Mitra Pantauan Harga Terbaik, Mitra Survei Pedagang Eceran (SPE) Terbaik, Penyuplai Data Terbaik
Kemudian, Penyelenggara Kegiatan Usaha Penukaran Valuta Asing (KUPVA) Terbaik, Penyelenggara Elektronifikasi Transaksi Terbaik, Mitra Pengelolaan Uang Rupiah Terbaik, Klaster Terbaik, dan Rekanan Terbaik.
Diakhir sambutannya, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kediri, mengharapkan agar acara yang diselenggarakan dapat semakin memperat tali silaturahmi sekaligus memberi manfaat seluas-Iuasnya dalam upaya mendukung pertumbuhan ekonomi dan stabilitas harga di wilayah eks-Karesidenan Kediri dan Madiun.