Aksaratimes.com I 21 Mei 2024 Jakarta – SpaceX memanfaatkan momen kunjungan Elon Musk ke Indonesia dengan menawarkan diskon sebesar 40% untuk perangkat keras Starlink. Dalam pengumuman di situs resmi Starlink pada Senin (20/5/2024), SpaceX mengumumkan potongan harga 40% untuk perangkat keras Starlink yang berlaku hingga 10 Juni 2024.
Untuk berlangganan layanan internet berbasis satelit Starlink, pelanggan memerlukan perangkat keras yang biasanya berharga Rp 7,8 juta untuk paket residensial dan jelajah, sementara paket kapal bisa mencapai Rp 43,7 juta. Dengan diskon ini, harga perangkat keras untuk paket residensial dan jelajah turun dari Rp 7,8 juta menjadi Rp 4,68 juta. Diskon ini tidak berlaku untuk paket kapal.
Elon Musk mengunjungi Bali untuk meresmikan layanan internet Starlink bagi pelanggan ritel. Sebelumnya, Starlink hanya menyasar segmen korporasi. Peresmian jaringan internet Starlink ini dilaksanakan di Puskesmas Pembantu Sumerta Kelod, Denpasar Timur, Bali, pada Minggu (19/5).
“Saya pikir ini benar-benar untuk menekankan pentingnya konektivitas internet, betapa banyak hal yang dapat menyelamatkan nyawa,” ungkap Musk. Meskipun layanan ini sudah diresmikan, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menyatakan bahwa pemerintah akan mengawasi operasional Starlink di Indonesia, terutama terkait kewajiban yang harus dipenuhi oleh perusahaan tersebut.
“Belum (membayar pajak). Juga harus punya kantor di Indonesia,” kata Budi Arie di Nusa Dua, Badung, Bali, pada Minggu (19/5). Peluncuran jaringan internet Starlink ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas internet di Indonesia, terutama di daerah-daerah terpencil yang sulit dijangkau oleh layanan internet konvensional. (red)